logo
Liga Spanyol | Detail

Vinicius Jr Hilang dari Daftar Pemain Saat Real Madrid Tekuk Rayo Vallecano 2-1

Arie Yudhistira
Kamis, 25 Mei 2023, 08:02 WIB

MADRID - Vinicius Jr diturunkan dari daftar pemain Real Madrid saat mereka menaklukkan Rayo Vallecano dengan skor 2-1 di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Kamis (25/5/2023) dini hari WIB. Vini Jr, yang merupakan pilihan utama di skuad Los Blancos tidak ada di daftar pemain namun terlihat berada di stadion. 

Penyerang timnas Brasil menjadi sasaran pelecehan rasis pada laga Real Madrid melawan Sevilla di Stadion Mestalla, pekan lalu, yang menjadi sorotan sepak bola dunia. Insiden tersebut mengakibatkan munculnya berbagai protes anti rasisme yang kerap terjadi di kompetisi LaLiga.

Dua gol kemenangan Real Madrid atas Rayo Vallecano dicetak Karim Benzema dan Rodrygo, sedangkan satu gol tim tamu dilesakkan Raul de Tomas.

FOTO : REUTERS/Violeta Santos Moura

(Arie Yudhistira)

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.2044 seconds [13]