Striker Muda Inggris Kemas Gol, Juventus Tekuk Atalanta 2-0
Minggu, 07 Mei 2023, 21:29 WIB
BERGAMO - Penyerang muda Juventus Samuel Iling-Junior mencetak satu gol saat Nyonya Tua mengatasi perlawanan tuan rumah Atalanta 2-0 pada laga Serie A di Stadion Atleti Azzurri, Bergamo, Italia, Minggu (7/5/2023). Kemenangan ini mendorong Juventus ke posisi kedua klasemen Liga Italia dengan 66 poin, dua poin di atas Lazio dan tiga poin dari Inter Milan di posisi ketiga dalam perburuan tiket Liga Champions.
Satu gol Juventus lainnya dicetak striker Dusan Vlahovic pada masa injury time.
FOTO : Â REUTERS/Massimo Pinca
(Arie Yudhistira)
Follow Berita Sportstars di Google News