Top Skor Liga Champions: Mesin Gol Manchester City di Posisi Atas
JAKARTA - Top skor Liga Champions akan dibahas dalam artikel ini. Mengingat saat ini Liga Champions 2022/2023 sudah memasuki fase 16 besar dan leg kedua akan berlangsung selama dua periode.
Daftar top skor Liga Champions terus berubah setiap waktunya, nyatanya banyak pemain yang terus menjadi mesin gol untuk skuadnya. Salah satunya Erling Haaland yang kini duduk di peringkat atas top skor Liga Champions dengan 10 gol.
Erling Haaland sukses mengemas 5 gol dari kemenangan 7-0 atas RB Leipzig dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 di Etihad Stadium pada Rabu (15/3/2023).
Kemenangan ini membuat Manchester City lolos ke perempatfinal Liga Champions 2022/2023 dengan keunggulan agregat 8-1 dari RB Leipzig. Bintang Manchester City ini menggusur posisi Mohamed Salah yang sebelumnya ada di puncak top skor Liga Champions.
Berikut Sportstars.id akan mengulas top skor Liga Champions;
Top Skor Liga Champions
- Erling Haaland (Manchester City) - 10 Gol
- Mohamed Salah (Liverpool) - 8 Gol
- Gonçalo Ramos (Benfica) - 7 Gol
- Kylian Mbappe (PSG) - 7 Gol
- João Mário (Benfica) - 6 Gol
- Rafa Silva (Benfica) - 6 Gol
- Vinicius Junior (Real Madrid) - 6 Gol
- Mehdi Taremi (Porto) - 5 Gol
- Robert Lewandowski (Barcelona) - 5 Gol
- Giovanni Simeone (Napoli) - 4 Gol
- Jude Bellingham (Dortmund) - 4 Gol
- Mohamed Kudus (Ajax) - 4 Gol
- Leroy Sane (Bayern) - 4 Gol
- Giacomo Raspadori (Napoli) - 4 Gol
- Lionel Messi (PSG) - 4 Gol
- Olivier Giroud (AC Milan) - 4 Gol
- Eric Maxim Choupo-Moting (Bayern) - 4 Gol
- Darwin Nunez (Liverpool) - 4 Gol
Demikian informasi mengenai top skor Liga Champions, semoga informasi ini dapat menambah wawasan para pembaca setia Sportstars.id.
Editor : Hafid Fuad
Follow Berita Sportstars di Google News