logo
Basket | Detail

Timnas Basket Putri Indonesia Raih Kemenangan Perdana di SEA Games 2023

Muhammad Gazza
Selasa, 09 Mei 2023, 12:04 WIB
Timnas Basket Putri Indonesia Raih Kemenangan Perdana di SEA Games 2023
Timnas Basket Putri Indonesia meraih kemenangan perdana di SEA Games 2023. Mereka mengalahkan Vietnam di partai pembuka (Foto: Instagram/@official_timnasbasket)

PHNOM PENH - Timnas Basket Putri Indonesia berhasil memenangi laga pertamanya di fase grup SEA Games 2023 Kamboja. Berhadapan dengan Vietnam, skuad asuhan Lin Chi Wen itu menang dengan skor 67-62.

Laga yang dilangsungkan di Morodok Techo Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (9/5/2023) pagi WIB, dimulai secara sengit. Indonesia meraih poin pertama melalui Dewa Ayu Made Sriartha Kusuma.

Kedua tim bergantian memasukkan bola pada awal-awal kuarter pertama. Namun, Indonesia berhasil unggul tiga poin saat berakhirnya sepuluh menit pertama dengan skor 15-12.

Kuarter kedua kembali berlangsung dengan sengit dan berimbang. Kedua negara sama-sama menambahkan 16 poin pada kuarter tersebut dan skor menjadi 31-28 untuk Indonesia memasuki kuarter ketiga.

Vietnam bangkit pada kuarter ketiga dan mampu mengejar ketertinggalan tiga angka tersebut. Kemasukan 25 poin pada kuarter ini membuat Indonesia harus tertinggal sementara 51-53.

Tak ingin memulai SEA Games 2023 dengan kekalahan, Indonesia memanas pada kuarter terakhir dan kembali meninggalkan Vietnam. Adelaide Callista Wongsohardjo dan kawan-kawan akhirnya menang 67-62.

Kimberley Pierre Louis menjadi pencetak angka terbanyak bagi Indonesia dengan 19 poin, sembilan rebound, dan empat asis. Peyton Alexis Whitted mengikuti dengan sebelas poin dan lima rebound.

Timnas Basket Putri Indonesia akan melanjutkan perjuangannya pada Rabu (10/5/2023) pukul 11.00 WIB. Mereka akan berhadpan dengan Thailand dalam laga kedua itu. 

Editor : Muhammad Pratama Supriyadillah

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.2345 seconds [13]