logo
Liga Inggris | Detail

Tendangan Akrobatik Casemiro Bawa Man United Ungguli Bournemouth 1-0

Wikanto Arungbudoyo
Sabtu, 20 Mei 2023, 21:47 WIB
Tendangan Akrobatik Casemiro Bawa Man United Ungguli Bournemouth 1-0
Casemiro berhasil membawa Man United unggul 1-0 atas tuan rumah Bournemouth (Foto: Reuters/David Klein)

BOURNEMOUTH - Manchester United unggul 1-0 atas Bournemouth pada akhir babak pertama laga pekan ke-37 Liga Inggris 2022-2023 di Stadion Vitality, Sabtu (20/5/2023) malam WIB. Gol tendangan akrobatik Casemiro (9') membawa Iblis Merah memimpin saat rehat. 

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Kedua kesebelasan memulai dengan lambat di awal pertandingan. Baik Bournemouth maupun Man United sama-sama mencoba membangun serangan dari bawah. Namun, Casemiro sukses memecah kebuntuan di menit kesembilan lewat tendangan akrobatik, menyambut umpan lambung Christian Eriksen!

Setelah unggul 1-0, Man United memainkan bola dengan nyaman. Tuan rumah justru tak mampu keluar dari tekanan. Kans berikutnya datang dari Eriksen di menit ke-21. Sayangnya, gelandang asal Denmark itu melepaskan bola yang melambung dari gawang Neto.

Tendangan gunting Casemiro membawa Man United unggul 1-0 atas Bournemouth (Foto: Reuters/David Klein)
Tendangan gunting Casemiro membawa Man United unggul 1-0 atas Bournemouth (Foto: Reuters/David Klein)

Walau begitu, Bournemouth sempat punya peluang di menit ke-27. Aksi Dominic Solanke di kotak penalti bisa diakhiri dengan tembakan mendatar. Beruntung, David de Gea bisa menepisnya. Ryan Christie mengintip peluang di menit ke-35 tetapi bisa diblok Raphael Varane.

Man United membalas di menit ke-37. Namun, tembakan melengkung Anthony Martial masih melenceng dari sasaran. Selang tiga menit giliran Casemiro menjajal peruntungan via tendangan mendatar. Kali ini, bola berhasil ditangkap dengan manis oleh kiper.

Christie kembali mendapat kans di menit ke-42, tetapi sontekan backheel-nya bisa ditangkap de Gea. Alhasil, tidak ada gol tambahan tercipta hingga akhir babak pertama. Skor 0-1 tercipta saat laga Bournemouth vs Manchester United memasuki rehat. 

 

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.2206 seconds [12]