Rekap Hasil Liga Inggris 2022-2023: Man City Pangkas Jarak dengan Arsenal di Puncak Klasemen
LONDON – Berikut rekap hasil laga pekan ke-27 Liga Inggris 2022-2023 tadi malam. Sejumlah pertandingan yang melibatkan tim besar telah digelar. Manchester City mampu memangkas jarak dengan Arsenal di klasemen sementara liga.
Man City melakoni laga tandang melawan Crystal Palace, Minggu (12/3/2023) dini hari WIB. Laga tersebut digelar di Stadion Selhurst Park, London. Tim asuhan Pep Guardiola itu mampu menang atas tim lawan tersebut dengan skor tipis 1-0.
Duel antara kedua tim tersebut berjalan ketat. Man City baru bisa memecah kebuntuan lewat tendangan penalti Erling Haaland di menit ke-78. Kemenangan di laga tersebut memperpanjang tren positif Man City yang belum terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di liga.
Hasil positif di laga tersebut juga membantu The Citizens memangkas jarak dengan Arsenal di papan atas klasemen. Saat ini, Man City berada di posisi kedua dengan koleksi 61 poin dari 27 penampilan.
Sementara itu, Arsenal menempati posisi teratas klasemen dengan raihan 63 poin dari 26 laga. Kini, Man City hanya berjarak dua poin saja dari Arsenal. The Gunners baru akan melakoni laga lanjutan pekan ke-27 pada hari ini, Minggu (12/3/2023).
Di laga lainnya, Liverpool secara mengejutkan takluk dari Bournemouth dengan skor 0-1. The Reds kebobolan lewat aksi Philip Billing di menit ke-28. Sayangnya, Mohamed Salah dan kolega tidak mampu mengejar ketertinggalan hingga akhir laga.
Follow Berita Sportstars di Google News