PSG Vs Bayern Munchen, Video Reaksi Thomas Muller Disorot Warganet

MUNICH - Penggawa Bayern Munchen, Thomas Muller, langsung mengunggah video reaksi terhadap drawing 16 besar Liga Champions 2022-2023. Dia pun mengirim pesan peringatan kepada calon lawan yakni Paris Saint-Germain (PSG).
Seperti diketahui, drawing babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 telah dilangsungkan Senin (7/11/2022) malam WIB, di Nyon, Swiss. Sejumlah partai menarik sarat nostalgia tercipta usai pengundian tersebut.
Salah satu partai nostalgia beraroma dendam tersaji antara PSG vs Bayern Munchen. Hal ini tidak terelakkan setelah Les Parisiens finis sebagai runner-up Grup H Liga Champions 2022-2023 gara-gara kalah agresivitas gol tandang dari Benfica.
Muller langsung mengunggah video reaksi, tak lama setelah hasil undian keluar. Dia menyebut hasil undian babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 kali ini sungguh menarik. Namun, pemain asal Jerman itu juga ikut mengancam PSG.
“Halo Paris. Ah, dua tim yang sangat bagus dengan pemain-pemain yang tidak kalah bagus,” kata Muller mengawali video tersebut, dikutip dari akun Twitter @esmuellert_, Selasa (8/11/2022).
“Yang menyedihkan, satu tim tidak akan lolos ke babak berikutnya. Kali ini tidak ada ‘Au Revoir’ (sampai jumpa kembali). Juga, saya menaruh hormat kepada Paris dan sudah tidak sabar untuk bertanding,” imbuh pemain berusia 33 tahun itu.
Follow Berita Sportstars di Google News