McLaren Perkenalkan Livery Triple Crown untuk F1 GP Monaco 2023

WOKING – McLaren F1 Team memperkenalkan livery khusus bertajuk Triple Crown yang akan dipakai pada balapan F1 GP Monaco 2023. Corak itu merupakan bagian dari perayaan 60 tahun berdirinya tim balap tersebut.
Seperti diketahui, seri keenam F1 2023 akan berlangsung di Sirkuit Jalan Raya Monte Carlo, Monaco, 26-28 Mei. Balapan kali ini resmi menyandang seri keenam setelah F1 GP Emilia Romagna 2023 dibatalkan akibat cuaca buruk dan banjir bandang di Italia pekan lalu.
GP Monaco merupakan salah satu balapan paling legendaris di F1. Ada sebuah gengsi tersendiri bila pembalap dan tim sanggup memenangi balapan yang digagas oleh Anthony Noghes pada 1929 itu. Bahkan, dunia balap mobil menganggapnya sebagai salah satu dari tiga event paling bergengsi sejagat.

Ketiga event itu diberi nama Triple Crown. Selain F1 GP Monaco, dua balapan yang dianggap bergengsi lainnya adalah Indy 500 (IndyCar Series) dan Le Mans 24 Jam. Tidak banyak tim dan pembalap yang sanggup menorehkan Triple Crown di sepanjang kariernya.
Nah, McLaren adalah salah satu dari sedikit tim balap yang mampu menorehkan catatan spesial Triple Crown itu. Hal tersebut tidak terlepas dari keikutsertaan McLaren dalam F1, IndyCar, dan Le Mans. Mereka lalu merayakan capaian spesial itu lewat livery khusus pada GP Monaco akhir pekan ini.
Mobil McLaren MCL60 itu menampilkan gabungan corak hitam, putih, dan oranye. Bagian depan yang berwarna hitam merupakan penghormatan atas keberhasilan tim Sekiya saat memenangi Le Mans 24 Jam 1995. Itu merupakan kemenangan pertama tim di ajang balap ketahanan paling bergengsi.
Follow Berita Sportstars di Google News