Maverick Vinales Ngaku Langsung Jatuh Cinta dengan RS-GP untuk MotoGP 2023

PORTIMAO – Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales mampu finis di urutan ketiga tes pramusim MotoGP 2023 hari pertama di Sirkuit Portimao, Portugal, Sabtu (11/3/2023). Hasil itu pun tidak lepas dari perbaikan motor RS-GP yang ditunggangi oleh Vinales.
Hasil tes pramusim itu pun menempatkan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) di posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 38,771 detik. Sedangkan Vinales hanya terpaut 0,254 detik dari sang juara bertahan MotoGP itu.
Menanggapi raihan positif itu, Vinales mengaku banyak belajar dari penampilannya dengan Aprilia musim lalu. Selain itu dia mengaku sudah langsung jatuh cinta dengan motor RS-GP yang ditingkatkan untuk musim ini.
"Di musim baru ini, kami akan mempraktekkan semua yang dipelajari selama performa [musim] lalu. Saya langsung menyukai RS-GP baru yang ditingkatkan dalam berbagai aspek, seperti manajemen pembukaan throttle awal, yang menjadi bagian mendasar untuk gaya berkendara saya." ungkap pembalap berjuluk Top Gun tersebut.
Menanggapi format baru di MotoGP 2023, Vinales mengaku tertarik dan sudah tidak sabar. Rekan Aleix Espargaro itu menyakini jika format sprint race akan membuat banyak penggemar MotoGP semakin terhibur.
"Selain itu, saya juga suka format balap akhir pekan yang baru. Ini akan sangat menarik bagi penggemar dan tim, di mana memberikan kesempatan lebih untuk mempersiapkan balapan hari minggu lewat Sprint Race." bebernya.
Follow Berita Sportstars di Google News