logo

Lawan Argentina, Erick Thohir Tak Menargetkan Shin Tae-yong untuk Raih Menang

Hadi Febriansyah
25 Mei 2023, 16:15 WIB
Lawan Argentina, Erick Thohir Tak Menargetkan Shin Tae-yong untuk Raih Menang 
Ketum PSSI, Erick Thohir resmi umumkan laga Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday (Foto: Sportstars.id/Ilham Sigit)

JAKARTA - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengaku tidak memberikan targen muluk kepada pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pada saat menghadapi Timnas Argentina di FIFA Matchday yang berlangsung Senin (19/6/2023).

Namun Erick Thohir para pemain Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong, Mereka harus bisa belajar banyak dari laga kontra Argentina. Karena pemain-pemain yang dihadapi adalah pemain kelas dunia.

"Kita bukan cuma bermain (lawan Argentina) saja, tapi juga harus belajar untuk meningkatkan mental kita. Buktinya kemarin SEA Games yang sebelumnya selalu kalah kita bisa juara," kata Erick Thohir dalam keterangan pers.

Skuad Timnas Indonesia (PSSI)
Skuad Timnas Indonesia (PSSI)

Adapun duel kedua tim ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada 19 Juni 2023. Sebelum ke Tanah Air, tim Tango lebih dahulu akan ke China untuk melawan Australia pada 14 Juni mendatang.

Erick Thohir percaya Argentina bakal menurunkan kemampuan terbaiknya. Tim yang berhasil menjadi juara Piala Dunia 2022 Qatar bakal melawan Timnas Indonesia.

Sebelumnya, Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) telah setuju main di SUGBK. Erick menjelaskan SUGBK sudah cocok untuk Argentina bertanding. Ini setelah perwakilan AFA melihat venue berkapasitas 78 ribu penonton itu.

"Ini kan mereka (perwakilan AFA) mau kunjungi Gelora Bung Karno, sudah dilihat, qualified gak? Katanya qualified. Jadi mainnya di sini," kata Erick Thohir.

Editor : Hadi Febriansyah

Follow Berita Sportstars di Google News

Tags
Related Article
img-news
img-news
img-news
img-news
img-news
img-news
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.

Recent Comments







/ rendering in 0.4931 seconds [13]