logo
Balap Lainnya | Detail

Kualifikasi F1 Powerboat 2023 Indonesia Ditunda Akibat Ombak Tinggi

Andhika Khoirul Huda
Sabtu, 25 Februari 2023, 16:18 WIB
Kualifikasi F1 Powerboat 2023 Indonesia Ditunda Akibat Ombak Tinggi
Sesi kualifikasi F1 Powerboat 2023 seri Indonesia harus mengalami penundaan. (Foto: Istimewa)

BALIGE - Sesi kualifikasi F1 Powerboat 2023 seri Indonesia harus mengalami penundaan. Sesi kualifikasi yang sedianya berlangsung pada Sabtu (25/2/2023) pukul 15.00 WIB ditunda akibat ombak terlalu tinggi. 

Sesi kualifikasi sendiri sebenarnya sudah berjalan sekitar 10 menit. Para pembalap dari 10 tim yang ada sudah berlayar di atas trek. 

Namun, tiba-tiba bendera merah dikibarkan. Alhasil, semua pembalap kembali ke paddock karena balapan dihentikan. 

Salah satu ofisial dari pihak penyelenggara pun menjelaskan kepada penonton bahwa sesi kualifkasi hari ini ditunda karena ombak yang terlalu tinggi di Danau Toba sore ini membahayakan keselamatan para pembalap.

Sebagai gantinya, sesi kualifikasi akan digelar pada Minggu (26/2/2023) pukul 08.00 WIB. Itu semua dilakukan demi keselamatan dan kemanan pembalap.

"Ombak terlalu tinggi, jadi sesuai dengan aturan F1 Powerboat maka sesi kualifikasi ditunda esok hari  pukul 08.00 WIB. Karena alasan keselamatan, ditunda sampai besok," jelas salah satu tim ofisial. 

Tentunya, itu merupakan keputusan terbaik yang diputuskan oleh race director. Keselamatan dan keamanan para pembalap jelas menjadi prioritas. Sementara balapan F1 Powerboat 2023 Indonesia juga akan diselenggarakan esok hari.

Editor : Coro Mountana

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.1893 seconds [12]