logo
Liga Italia | Detail

Juventus Menang, Allegri Puji Peran Penting Di Maria

Muammar Yahya Herdana
Senin, 20 Februari 2023, 08:30 WIB
Juventus Menang, Allegri Puji Peran Penting Di Maria
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, melihat Angel di Maria (Foto: Reuters/Massimo Pinca)

LA SPEZIA Massimiliano Allegri puas Juventus bisa meraih kemenangan atas Spezia pada lanjutan Liga Italia 2022-2023. Dia pun tak lupa melempar pujian bagi Angel Di Maria yang menjadi pembeda di laga itu.

Juve tampil apik di Stadion Alberto Picco, La Spezia, Senin (20/2/2023) dini hari WIB. Meski mendapatkan tekanan, Bianconeri justru berhasil memastikan kemenangan dengan skor akhir 2-0.

Gol pertama Juventus didapatkan pada babak pertama oleh Moise Kean (32’). Setelahnya, Bianconeri berhasil menggandakan keunggulan di menit ke-66 dengan gol yang disumbangkan Angel Di Maria.

Allegri merasa Juventus tidak bermain dengan maksimal di awal laga. Namun dirinya menilai permainan Juventus semakin berkembang saat Di Maria masuk di babak kedua.

Massimiliano Allegri pelatih Juventus FC (Foto: Reuters)

"Malam ini kami menjalani babak pertama yang buruk, di babak kedua kami memulai dengan baik,” ungkap Massimiliano Allegri dilansir dari Tutto Mercato, Senin (20/2/2023).

“Kemudian saat Di Maria masuk, dia memberi tim lebih banyak ketenangan,” imbuh pelatih berusia 55 tahun tersebut.

Allegri mengatakan bahwa Spezia adalah tim yang sulit untuk ditaklukan. Namun dirinya bersyukur karena sang lawa juga cukup kesulitan untuk bisa mendapatkan peluang yang berbahaya.

“Bermain di sini melawan Spezia sulit untuk dimainkan. Di babak pertama mereka tidak memiliki peluang nyata, kami bisa memanfaatkan manajemen bola dengan lebih baik,” pungkasnya.

Editor : Saliki Dwi Saputra

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.2337 seconds [13]