logo
Liga Italia | Detail

Jose Mourinho Ungkap Rahasia AS Roma Hancurkan Juventus

Andri Bagus Syaeful
Senin, 06 Maret 2023, 10:42 WIB
Jose Mourinho Ungkap Rahasia AS Roma Hancurkan Juventus
Pelatih AS Roma Jose Mourinho membeberkan rahasia kemenangan timnya atas Juventus dalam lanjutan Liga Italia 2022-2023. (FOTO: REUTERS)

ROMA - Pelatih AS Roma Jose Mourinho membeberkan rahasia kemenangan timnya atas Juventus dalam lanjutan Liga Italia 2022-2023.Bertanding di Stadion Olimpico, Senin (6/3/2023), AS Roma menang 1-0.

Jose Mourinho mengatakan penampilan tim asuhanya sangat luar biasa. Oleh karena itu, AS Roma bisa mempersembahkan kemenangan dalam laga itu.

"Kami harus selalu memberikan segalanya untuk meraih hasil. Saya senang dengan kemenangan," kata Jose Mourinho dilansir dari Tuttomercato, Senin (6/3/2023).

Mantan pelatih Chelsea itu mengatakan target kemenangan menang menjadi komitmen anak asuhnya sejak awal laga. Catatan itu membuat para pemain bisa menunjukkan performa terbaiknya lawan Juventus.

Rahasia kemenangan AS Roma karena para pemain memberikan kemampuannya 100 persen. Kemampuan maksimal itu membantu tim hancurkan Juventus.

"Roma menang karena para pemain memberikan 100 persen. Itu dengan penampilan para pemain untuk memenangkan pertandingan," katanya.

Kendati demikian, Mourinho menilai Juventus pun sebenarnya tampil cukup baik dalam laga itu. Namun, kemenangan jadi milik AS Roma dalam big match Liga Italia 2022-2023.

"Mereka tiba di sini pada momen terbaik mereka. Mereka sangat kompak. Terpenting, kami memiliki skema dan tampil maksimal," ucapnya.

Editor : Coro Mountana

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.1890 seconds [13]