logo
F1 | Detail

Jelang F1 2023, Verstappen Prediksi Mercedes Kembali Jadi Rival Utama Red Bull Racing

Cikal Bintang Raissatria
Sabtu, 04 Februari 2023, 15:03 WIB
Jelang F1 2023, Verstappen Prediksi Mercedes Kembali Jadi Rival Utama Red Bull Racing
Lewis Hamilton (Mercedes AMG Petronas) berduel dengan Max Verstappen (Red Bull Racing) pada F1 GP Austria 2022 (Foto: Reuters/Florion Goga)

NEW YORK – Pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen memprediksi Mercedes bakal kembali menjadi rival utama timnya. Menurutnya, Mercedes memiliki keunggulan pengalaman untuk tampil konsisten di setiap musim.

Red Bull Racing merupakan tim yang mendominasi dalam dua musim terakhir. Tim yang bermarkas di Milton Keynes, Inggris tersebut sukses menjadi runner up (2021) dan kampiun pada tahun berikutnya.

Red Bull Racing juga sukses mengantar Max Verstapen menjadi juara dalam dua musim beruntun pada 2021 dan 2022. Namun, Mercedes dan Ferrari masih menjadi ancaman utama tim berlogo banteng merah tersebut.

Verstappen menjelaskan sulit untuk memprediksi gerak-gerik Mercedes di setiap musimnya. Namun demikian, pembalap berpaspor Belanda itu masih meyakini Mercedes masih merupakan rival utama timnya.

“Sulit untuk mengatakannya, di akhir tahun terkadang terlihat seperti mereka bersama, terkadang tidak,” kata Verstappen dilansir dari Crash, Sabtu (4/2/2023).

 

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.2189 seconds [13]