logo
Balap Lainnya | Detail

Hasil SEA Games 2023: Indonesia Sabet Emas ke-52 dari Tim Dayung Perahu Naga

Andhika Khoirul Huda
Sabtu, 13 Mei 2023, 12:26 WIB
Hasil SEA Games 2023: Indonesia Sabet Emas ke-52 dari Tim Dayung Perahu Naga
Desain medali emas, perak, dan perunggu, SEA Games 2023 (Foto: Facebook/MoEYS Cambodia)

KRONG KAMPOT – Tim Dayung Indonesia berhasil menambah perolehan medali emas di SEA Games 2023 pada Sabtu (13/5/2023) pukul 11.05 WIB. Hasil itu diraih dari nomor perahu tradisional atau perahu naga di nomor 12 Crew U24 250 meter putra.

Indra Hidayat dan kolega tampil cepat di partai final yang berlangsung di Prek Kampot, Krong Kampot, Kamboja. Mereka keluar sebagai juara setelah finis terdepan dengan waktu 1 menit 2,852 detik.

Dalam balapan perahu tradisional tersebut, Tim Merah-Putih pada awalnya tertinggal lebih dulu dari Vietnam, yang langsung tancap gas begitu start. Namun, mereka tetap menempel ketat sang lawan di posisi kedua.

Menjelang garis finis, barulah Skuad Garuda menambah kecepatan dan sukses menyalip Vietnam. Bahkan, sang tuan rumah Kamboja juga turut mendahului Vietnam untuk mengamankan tempat kedua.

Dengan begitu, Kamboja mendapatkan medali perak usai finis dengan jarak 0,927 detik di belakang Indonesia. Lalu, Vietnam memperoleh medali perunggu setelah duduk di tempat ketiga dengan selisih 1,379 detik dari Tim Merah-Putih.

Kemenangan itu pun membuat Tim Dayung Perahu Naga Indonesia menambah perolehan medali emas Indonesia di SEA Games 2023. Sejauh ini, prestasi tersebut merupakan medali emas ke-52 bagi Indonesia di Kamboja.

Editor : Saliki Dwi Saputra

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.2100 seconds [13]