logo
Netting | Detail

Hasil Malaysia Masters 2023: Leo/Daniel Pulangkan He/Zhou

Muhammad Gazza
Kamis, 25 Mei 2023, 19:08 WIB
Hasil Malaysia Masters 2023: Leo/Daniel Pulangkan He/Zhou
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin memulangkan wakil China, He Jiting/Zhou Haodong di Malaysia Masters 2023. (Foto: PBSI)

KUALA LUMPUR - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin memulangkan wakil China, He Jiting/Zhou Haodong di Malaysia Masters 2023. Leo/Daniel menang dengan skor 21-14 dan 21-13.

Atas hasil tersebut, The Babies melaju ke babak perempat final turnamen level Super 500 itu. Mereka akan berhadapan dengan pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik pada babak delapan besar.

Berlaga di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (25/5/2023) sore WIB, Leo/Daniel memulai game pertama dengan agresif. Mereka sukses meraih lima poin berturut-turut dan unggul 5-0 terlebih dahulu.

Setelah itu, mereka secara perlahan meraih poin demi poin dan menjaga keunggulan hingga 9-2. Interval game pertama berakhir dengan skor 11-5 bagi Leo/Daniel.

Keduanya terus menjauhi He/Zhou selepas rehat. Mereka sempat unggul delapan poin dengan skor 14-6.

Pasangan China itu sempat mencoba mengejar dengan mencetak empat poin berturut-turut hingga skor 10-14. Namun, Leo/Daniel berhasil kembali menjauh meninggalkan lawannya 19-12.

 

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.2594 seconds [13]