logo
Liga Italia | Detail

Hadapi Salernitana, Stefano Pioli Berencana Turunkan Ibrahimovic Sejak Awal

Andri Bagus Syaeful
Senin, 13 Maret 2023, 22:20 WIB
Hadapi Salernitana, Stefano Pioli Berencana Turunkan Ibrahimovic Sejak Awal
Zlatan Ibrahimovic

MILAN - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, buka peluang Zlatan Ibrahimovic masuk skuad utama pada lanjutan Liga Italia 2022-2023. Sebab, pemain itu kondisinya sudah 100 persen pulih.

Dalam laga terdekat, Skuad Rossoneri -julukan AC Milan- akan melawan Salernitana pada pekan ke-26. Pertemuan kedua tim akan berlangsung di San Siro Stadium, Selasa (14/3/2023) dini hari WIB.

Stefano Pioli mengatakan Ibrahimovic terus menunjukkan kemajuan setiap harinya. Oleh karena itu, dia menyambut baik tersebut karena tenaga pemain itu dibutuhkan AC Milan.

Dilansir dari Football Italia, Senin (13/3/2023) pelatih itu sedang mempertimbangkan Ibrahimovic untuk berlaga sejak menit awal. Sebab, dia ingin melakukan rotasi pemain dalam laga itu.

"Stefano Pioli sedang mempertimbangkan untuk sedikit merotasi skuat Milan-nya dalam pertandingan melawan Salernitana. Dia ingin mengistirahatkan Olivier Giroud, memaksanya untuk menurunkan striker lain," tulis akun itu.

Sebelumnya, Ibrahimovic cedera lutut pada 23 Mei 2022 lalu. Pemain itu pun harus absen dalam 30 laga untuk pemulihan cedera.

Pemain asal Swedia itu dikabarkan pulih pada 10 Februari 2023. Namun, kondisinya belum 100 persen yang membuatnya masih duduk di bangku cadangan bebepara laga terakhir.

Sebenarnya, Ibrahimovic sudah kembali merumput pada dua laga AC Milan, yakni melawan Atalanta dan Fiorentina. Akan tetapi, pemain itu tampil sebagai pemain pengganti.

Editor : Muhammad Pratama Supriyadillah

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.1937 seconds [13]