logo
Tim Nasional | Detail

Gendut Doni Ramal Hokky Caraka Jadi Bintang Masa Depan Timnas Indonesia

Ilham Sigit Pratama
Jum'at, 17 Maret 2023, 20:39 WIB
Gendut Doni Ramal Hokky Caraka Jadi Bintang Masa Depan Timnas Indonesia
Legenda Timnas Indonesia, Gendut Doni meramalkan nasib Hokky Caraka di masa depan. (Foto: Instagram/@pssi)

JAKARTA – Legenda Timnas Indonesia, Gendut Doni meramalkan nasib Hokky Caraka di masa depan. Gendut Doni meramalkan Hokky Caraka jadi bintang masa depan Timnas Indonesia asalkan bisa menjaga diri dari perngaruh buruk media sosial.

Hokky Caraka membuktikan bahwa Indonesia sebetulnya tidak kekurangan stok penyerang berkualitas. Terbukti, Hokky menjadi satu-satunya pemain Timnas Indonesia U-20 yang mencetak gol di Piala Asia U-20 2023.

Selain di turnamen tersebut, Hokky memang beberapa kali menunjukkan bahwa dirinya merupakan wonderkid yang patut diperhitungkan. Pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, pemain PSS Sleman itu mencetak tiga gol.

Hokky Caraka mencetak 3 gol dalam kemenangan Timnas Indonesia U-19 atas Timor Leste U-19 di Kualifikasi Piala Asia U-19 2022 (FOTO: Instagram @pssi)

Sementara pada Piala AFF U-19 2022, Hokky mengemas empat gol. Bahkan Hokky mencetak quattrick di turnamen tersebut, tepatnya saat Timnas Indonesia U-19 menggasak Brunei Darussalam tujuh gol tak berbalas.

Gendut pun meramalkan bahwa suatu saat, Hokky akan menjadi bintang masa depan Timnas Indonesia. Sebagai mantan penyerang, Gendut mengatakan bahwa Hokky memiliki postur dan pemahaman taktik yang sangat baik.

“Yang saat ini dipanggil itu, Hokky ya, bagus itu, secara postur, secara taktikal juga bagus,” kata Gendut dikutip Youtube podcast Sport 77, Jumat (17/3/2023).

Gendut pun memberi pesan khusus kepada Hokky. Eks pemain Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya itu ingin agar Hokky menjaga diri dari pengaruh buruk di media sosial.

 

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.2144 seconds [12]