logo
Liga Indonesia | Detail

Dimas Drajad Nyesel Tampil Kurang Maksimal saat Dipantau Utusan Shin Tae-yong

Andri Bagus Syaeful
Kamis, 16 Maret 2023, 13:46 WIB
Dimas Drajad <i>Nyesel</i> Tampil Kurang Maksimal saat Dipantau Utusan Shin Tae-yong
Striker Persikabo 1973 Dimas Drajad berbicara dalam konferensi pers usai laga kontra RANS Nusantara FC (Foto: MPI/Andri Bagus Syaeful)

BOGOR - Dimas Drajad menyesal tidak berada dalam performa terbaik saat Persikabo 1973 menang 1-0 atas RANS Nusantara FC di pekan ke-30 Liga 1 2022-2023. Sebab, utusan Shin Tae-yong selaku pelatih Timnas Indonesia hadir untuk memantau performanya.

Berdasarkan pantauan MNC Portal Indonesia (MPI), Selasa (14/3/2023), jajaran perwakilan staf pelatih Timnas Indonesia hadir di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Mereka terlihat memantau performa Dimas dalam laga itu.

Sang pemain mengaku senang jika memang dipantau jajaran pelatih Timnas Indonesia. Namun, dia menyesal tidak tampil dalam performa terbaik.

"Alhamdulillah jika dipantau. Akan tetapi, saya dua kali (ada peluang) tidak bisa mencetak gol. Terpenting tim menang," kata Dimas dalam konferensi pers, Selasa (14/3/2023).

Pemain berusia 25 tahun itu mengatakan memang sangat ingin bisa membela Timnas Indonesia kembali. Dia pun berharap dapat memberikan kontribusi ketika dipanggil ke skuad Garuda.

"Harapan saja semoga bisa dipanggil kembali," tandasnya.

 

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.2145 seconds [12]