Darwin Nunez Akhirnya Diresmikan Jadi Pemain Liverpool

LIVERPOOL - Saga tranfers Darwin Nunez akhirnya selesai. Penyerang berpaspor Uruguay itu kini resmi berseragam Liverpool setelah diboyong dari Benfica dengan tebusan 75 juta euro atau sekira Rp1,1 triliun.
“Liverpool FC telah menyelesaikan penandatanganan Darwin Nunez dari Benfica. Hal ini beriringan keberhasilan pemberian izin kerja dan izin internasional,” tulis Liverpool di laman resmi mereka, Rabu (15/6/2022).
Di klub barunya ini, Darwin Nunez akan mengenakan nomor punggung 27. Sebelumnya, nomor punggung tersebut digunakan oleh Divock Origi. Namun, penyerang Belgia itu telah meninggalkan Liverpool musim panas ini dengan status bebas transfer.

“Saya sangat senang dan senang berada di sini di Liverpool. Ini klub besar. Senang berada di sini di Liverpool dan saya sangat senang menjadi bagian dari klub hebat ini,” tutur Nunez dalam wawancara pertamanya sebagai pemain Liverpool.
Nunez sendiri merupakan komoditi panas yang diperebutkan klub-klub elite Eropa di bursa transfer musim panas 2022 ini. Sebab, ia mencatatkan penampilan gemilang sepanjang musim 2021-2022.