logo
Liga Inggris | Detail

Daftar Top Skor Liverpool di Liga Inggris Sepanjang Masa: Mo Salah Langkahi Robbie Fowler!

Wikku D. Nugroho
Selasa, 07 Maret 2023, 12:45 WIB
Daftar Top Skor Liverpool di Liga Inggris Sepanjang Masa: Mo Salah Langkahi Robbie Fowler!
Striker Liverpool Mohamed Salah sukses melangkahi posisi Robbie Fowler dalam daftar top skor Liverpool.

JAKARTA - Daftar top skor Liverpool di Liga Inggris sepanjang masa menarik untuk diulas kali ini. The Reds berhasil menggulung Manchester United dengan skor telak 7-0 di laga lanjutan Liga Inggris pada pekan ke-25. 

Laga yang dihelat di Anfield Stadium itu berlangsung seru. Manchester United yang tengah tampil apik di Liga Inggris justru harus kalah dari Liverpool yang sempat meraih hasil minor di beberapa laga. 

Tujuh gol kemenangan Liverpool dicetak oleh Cody Gakpo (43', 50'), Darwin Nunez (47', 75'), Mo Salah (66'. 83') dan ditutup oleh gol yang dicetak Roberto Firmino di menit ke-86.

Raihan tiga poin itu membuat Liverpool semakin dekat ke posisi tiga besar Liga Inggris 2022-2023. Tidak hanya meraih tiga poin, Mohamed Salah juga sukses menggeser Robbie Fowler di daftar puncak top skor Liverpool di Liga Inggris sepanjang masa.

Menurut data yang dihimpun dari Transfermarkt, striker asal Mesir yang ditebus dari AS Roma pada 2017 silam itu telah mengoleksi 129 gol dari 205 laga di Liga Inggris. 

Dimana Robbie Fowler sebelumnya memiliki koleksi 128 gol dari 266 laga, hanya terpaut satu gol dari Mohamed Salah. Dalam daftar top skor Liverpool di Liga Inggris ada juga nama Steven Gerrard yang menempati posisi ketiga. 

Mantan kapten Liverpool di era 1990 hingga 2015 itu memiliki koleksi 121 gol. Selain itu ada beberapa nama lainnya seperti Michael Owen, Sadio Mane, Roberto Firmino, Luis Suarez hingga Dirk Kuyt. 

Robbie Fowler di Liverpool (Sumber: Instagram)

Daftar Top Skor Liverpool di Liga Inggris Sepanjang Masa

Nama Pemain - Jumlah Gol 

  1. Mohamed Salah - 129 gol
  2. Robbie Fowler - 128 gol
  3. Steven Gerrard - 121 gol
  4. Michael Owen - 118 gol
  5. Sadio Mane - 90 gol
  6. Roberto Firmino - 79 gol
  7. Luis Suarez - 69 gol
  8. Fernando Torres - 65 gol
  9. Daniel Sturridge - 51 gol
  10. Dirk Kuyt - 51 gol

Demikian ulasan mengenai daftar top skor Liverpool di Liga Inggris sepanjang masa. Semoga informasi ini bermanfaat bagi para pembaca setia Sportstars.id dimanapun berada. 

Editor : Hafid Fuad

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.1955 seconds [12]