logo
Liga Inggris | Detail

Daftar 4 Manajer Peraih Gelar Premier League Terbanyak: No 1 Legenda Abadi Pelatih MU

Wikku D. Nugroho
Selasa, 23 Mei 2023, 13:33 WIB
Daftar 4 Manajer Peraih Gelar Premier League Terbanyak: No 1 Legenda Abadi Pelatih MU
Sir Alex Ferguson masih menjadi legenda manajer peraih Liga Inggris terbanyak (Foto: Instagram/@manchesterunited)

JAKARTA - Daftar 4 manajer peraih gelar Premier League terbanyak menjadi perhatian para pecinta sepakbola dunia usai Pep Guardiola mampu antarkan Manchester City juara di kompetisi tertinggi Inggris itu pada musim ini. 

Ini menjadi gelar kelima bagi pelatih berpaspor Spanyol itu sejak menukangi skuad Biru Langit pada musim 2016. Pep juga sukses merengkuh gelar Liga Inggris ketiga kalinya secara beruntun. 

Mantan pelatih Barcelona itu hanya gagal meraih gelar juara pada musim 2019 kala Liverpool keluar sebagai juara. Gelar Liga Inggris di musim ini menjadi kesembilan kalinya bagi Manchester City sejak klub didirikan pada 1880. 

Selain Pep Guardiola, pelatih mana saja yang masuk dalam daftar 4 manajer peraih gelar Premier League terbanyak selanjutnya? Berikut ini Sportstars.id akan berikan ulasannya yang telah dilansir dari laman resmi Khel Now; 

Manajer Peraih Gelar Premier League Terbanyak

  1. Arsene Wenger

Arsene Wenger.avif

Daftar 5 manajer peraih gelar Premier League terbanyak diawali dari nama Arsene Wenger. Pelatih berpaspor Prancis ini sempat menukangi Arsenal selama 22 musim yakni pada 1996-2018. 

Selama itu pula pelatih berjuluk The Professor tersebut mampu meraih banyak gelar bersama skuad Meriam London, termasuk tiga gelar Liga Inggris. Menariknya gelar Liga Inggris yang diraih pada musim 2014 mereka raih tanpa menelan satu kalipun kekalahan.

  1. Jose Mourinho 

Jose Mourinho

Jose Mourinho sempat menahkodai Chelsea pada musim 2004-2007. Di awal musimnya bersama The Blues ia sanggup menjuarai Liga Inggris. Kesuksesan itu mampu ia ulangi pada musim 2006 dan 2015. 

Selain sukses bersama Chelsea, pelatih berjuluk The Special One itu juga sukses antarkan Inter Milan meraih treble winner pada 2009-2010. Kini mantan asisten Louis van Gaal itu menukangi klub Ibu Kota Italia, AS Roma. 

  1. Pep Guardiola 

Pep Guardiola

Nama Pep Guardiola menjadi perhatian usai sukses meraih treble winner bersama Barcelona pada musim 2009. Di musim itu ia mampu menghadirkan tiga trofi sekaligus dalam semusim ke Camp Nou yakni La Liga Spanyol, Copa del Rey dan Liga Champions. 

Pelatih yangs satu ini hengkang ke Bayern Munchen pada 2013. Tiga musim melatih FC Hollywood Pep mampu menjuarai tiga gelar Bundesliga Jerman, dua gelar DFB Pokal dan gelar domestik lainnya. 

Penggemar Manchester City menaruh harapan besar saat Pep mendarat ke Stadion Etihad pada 2016. Pria asal Spanyol itu berambisi mempersembahkan treble winner di musim ini seperti yang pernah diraih bersama Barcelona. 

  1. Alex Ferguson 

Sir Alex Ferguson (Foto: Twitter Man United)

Sir Alex Ferguson merupakan pelatih terbaik yang pernah menukangi Manchester United sejauh ini. Pria berkebangsaan Skotlandia itu sukses memenangkan 13 gelar Liga Inggris bersama The Red Devils. 

Menurut transfermarkt, Fergie melatih klub yang bermarkas di Old Trafford itu sejak 1986. Membersamai selama 27 tahun akhirnya keduanya berpisah pada 2013. Pelatih kelahiran Glasgow itu digantikan David Moyes yang sebelumnya menukangi Everton. 

Tidak hanya 13 gelar Liga Inggris, pelatih berusia 81 tahun itu sempat meraih treble winner pada musim 1999. Ia juga mampu mempersembahkan gelar Liga Champions yang kedua untuk Manchester United pada musim 2008. 

Demikian ulasan mengenai daftar 4 manajer peraih gelar Premier League terbanyak. Semoga informasi ini bermanfaat bagi para pembaca setia Sportstars.id dimanapun berada.  

Editor : Hafid Fuad

Follow Berita Sportstars di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Sportstars.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
RECENT COMMENTS
/ rendering in 0.2163 seconds [13]