Bukan Real Madrid, Ini 2 Tim yang Bisa Jegal Man City di Liga Champions
MANCHESTER - Manchester City menjadi salah satu favorit buat jadi juara Liga Champions 2022-2023. Meski begitu bukan berarti tidak ada tim yang bisa menjegal langkah Man City di 8 besar Liga Champions 2022-2023.
Seperti diketahui, Manchester City ke babak perempatfinal Liga Champions 2022-2023. Kepastian ini diidapat setelah mereka melibas Red Bull Leipzig 7-0 di Etihad Stadium, Manchester, Inggris pada Rabu (15/3/2023) dini hari WIB.
Tujuh gol yang bersarang di gawang RB Leipzig masing-masing diciptakan oleh Erling Haaland (22' (P), 24', 45+2', 53', 57'), Ilkay Gundogan (49'), dan Kevin de Bruyne (90+2'). Kemenangan ini membuat Man City menang dengan agregat (8-1).
Dalam pertandingan tersebut, Manchester City seperti tidak terhentikan. Banyak yang menilai Real Madrid sebagai juara bertahan bisa menjadi tim penjegal langkah Man City.
Namun menariknya, Rio Ferdinand menilai bukan Real Madrid yang bisa jegal Man City. Melainkan Bayern Munchen dan Napoli yang bisa singkirkan pasukan Pep Guardiola.
"Mereka (Manchester City) akan berpikir, 'jauhi Bayern, jauhi Napoli. Semua tim itu bermain bagus," ucap Ferdinand disadur dari Metro, Rabu (15/3/2023).
Follow Berita Sportstars di Google News