Sabtu, 02 Juli 2022, 19:07 WIB
BEKASI - Timnas Thailand U-19 menang dengan skor tipis 1-0 atas Timnas Filipina U-19 dalam matchday pertama Grup A Piala AFF U-19 2022. Duel ini dimainkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (2/7/2022) sore WIB.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Sejak awal babak pertama para pemain Thailand U-19 bermain menekan untuk mendapatkan gol cepat. Namun rapatnya pertahanan Filipina U-19 membuat mereka gagal mendapatkan keunggulan.
Namun usaha pantang menyerang Thailand U-19 untuk mendapatkan keunggulan pun berhasil. Mereka berhasil unggul pada menit ke-11 melalui tendangan Winai Aimoat.
Tertinggal gol membuat para pemain Filipina U-19 meningkatkan tempo permainan. Memasuki menit ke-28, Filipina U-19 masih belum berhasil mencetak gol penyeimbang.
Memasuki menit ke-35, pemain Thailand U-19 tampak bermain lebih bertahan untuk menghentikan serangan-serangan Filipina U-19. Hingga babak pertama selesai, Thailand U-19 masih memimpin 1-0.